Amankan Perayaan Paskah, Brimob Kaltim Laksanakan Patroli Pengamanan Gereja Wilayah Kota Samarinda
SAMARINDA – Satuan Brimob Polda Kaltim Batalyon B Pelopor turun menjaga gereja-gereja dalam momentum masa perayaan Paskah 2022.
Untuk Batalyon B Pelopor sendiri melakukan patroli pengamanan gereja di gereja-gereja besar yang ada di wilayah Kota Samarinda.
Danyon B Pelopor AKBP Handri Wira Suriyana, SIK menjelaskan bahwa pihaknya personel Batalyon B menerjukan 2 Tim patroli dalam kegiatan patroli pengamanan perayaan paskah ini yang telah dilaksanakan mulai dari H-1.
“Kami mulai sejak H-1, dan akan terus intensif sampai hari Paskah minggu. Semoga umat Katolik di Kaltim bisa aman dan nyaman dalam melaksanakan ibadah,” jelas AKBP Handri.
Sementara itu Dansat Brimob Polda Kaltim, Kombes Pol. Andy Rifai, S.I.K., M.H menjelaskan pihaknya berupaya menciptakan rasa aman dan nyaman bagi umat Katolik di Kaltim. Salah satunya dengan turut menjaga gereja di momentum pekan suci Paskah 2022.
“Kami turun mengamankan perayaan paskah tahun ini agar teman-teman kita merasa aman dan nyaman,” terang Kombes Andy