Batalyon A Brimob Kaltim Patroli Dialogis Malam Hari Ajak Warga Balikpapan Jaga Kamtibmas
BALIKPAPAN – Dalam rangka menjaga situasi kamtibmas yang kondusif, petugas patroli dari Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltum melaksanakan patroli dialogis dengan warga masyarakat saat mengunjungi pasar Balikpapan Permai di wilayah Jl. Jend. Sudirman Kota Balikpapan, Kamis malam (24/4).
Kegiatan ini dilakukan untuk mempererat hubungan antara Brimob Polri dan masyarakat, sekaligus menyampaikan imbauan kamtibmas agar warga tetap waspada terhadap potensi gangguan keamanan.
Dansat Brimob Polda Kaltim Kombes Pol. Andy Rifai, SIK, MH melalui Danyon A Pelopor Kompol Iwan Pamuji, SH, MH menerangkan, petugas juga mengajak warga agar tidak ragu untuk melaporkan jika menemukan hal-hal mencurigakan di lingkungan sekitar.
“Kami harap masyarakat ikut berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungan, serta segera melapor bila ada gangguan kamtibmas,” terang Kompol Iwan Pamuji.
“Dengan adanya patroli dialogis ini, diharapkan situasi keamanan Kota Balikpapan tetap terjaga dan masyarakat merasa aman serta nyaman dalam beraktivitas padam malam hari,” pungkasnya. (ris)