Kapolda Kaltim Tinjau Pembangunan Mako Satbrimob Kaltim Di KM 13 Karang Joang Balikpapan
Balikpapan,7 April 2025 – Kapolda Kalimantan Timur, Irjen Pol. Endar Priantoro, S.H., S.I.K., C.F.E., M.H. melakukan kunjungan ke Mako Batalyon C Pelopor di Balikpapan utara (7/4). Kunjungan ini bertujuan untuk meninjau perkembangan proyek pembangunan Mako Satbrimob Polda Kaltim yang sedang berjalan di tempat tersebut.
Dalam kunjungan ini, Kapolda didampingi oleh pejabat utama Polda Kaltim. Di sambut langsung oleh Wakil Komandan Batalyon C Pelopor, Kompol Ahmad Supriyadi S.H., dan stakeholder terkait memberikan penjelasan tentang progres pembangunan serta mendampingi pengecekan infrastruktur yang ada.
Dansat Brimob Polda Kaltim Kombes Pol. Andy rifai S.I.K., M.H., menjelaskan pentingnya peninjauan ini untuk mengecek kelayakan dan kesiapan proyek untuk menunjang pelaksanaan tugas kepolisian kedepandannya. Kombes Andy juga mengharapkan adanya dukungan penuh dari semua pihak agar pembangunan dapat berjalan tepat waktu dan sesuai dengan harapan.
Lebih lanjut Wadanyon C Pelopor Kompol Ahmad Supriyadi S.H., menambahkan pembangunan ini sangat penting untuk mendukung operasional dan mobilitas bila ada dinamika yang terjadi di sekitar ibu kota negara. “Kami akan memastikan semua aspek diperhatikan,” tutupnya
Dalam peninjauan ini diharapkan pembangun Mako Satbrimob Kaltim dapat dijalankan dengan lancar dan tidak ada kekurangan yang ada. Kunjungan dilanjutkan dengan peninjauan pembangunan fasilitas POLRI yang berada di ibu kota nusantara (IKN).