Personel Batalyon B Pelopor Satuan Brimob Polda Kaltim Gelar Upacara Korps Raport Kenaikan Pangkat TMT 1 Januari 2025
SAMARINDA – Dalam rangka memberikan penghormatan dan penghargaan kepada personel yang memperoleh kenaikan pangkat, Batalyon B Pelopor Satuan Brimob Polda Kalimantan Timur melaksanakan Upacara Korps Raport Kenaikan Pangkat TMT 1 Januari 2025. Upacara tersebut berlangsung dengan khidmat di lapangan Mako Batalyon B Pelopor pada Kamis, 2 Januari 2025.
Komandan Batalyon B Pelopor Kompol Edy Musdwiyono, S.Sos bertindak sebagai inspektur upacara. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan bahwa kenaikan pangkat adalah bentuk apresiasi dari institusi terhadap dedikasi dan profesionalisme personel dalam melaksanakan tugas.
“Kenaikan pangkat ini adalah hasil kerja keras, kedisiplinan, serta loyalitas rekan-rekan sekalian dalam mengemban amanah sebagai anggota Polri. Dengan pangkat baru ini, kami berharap kinerja rekan-rekan semakin meningkat dan memberikan kontribusi yang lebih besar bagi masyarakat, bangsa, dan negara,” ujar Kompol Edy.
Sebanyak 12 personel dari berbagai jenjang pangkat menerima kenaikan pangkat terhitung mulai tanggal 1 Januari 2025. Prosesi upacara diwarnai dengan penyematan tanda pangkat baru yang dilakukan secara langsung oleh Komandan Batalyon, disaksikan oleh seluruh peserta upacara.
Salah satu personel yang menerima kenaikan pangkat, Brigpol Afrizal, menyatakan rasa syukur dan tekadnya untuk terus berkontribusi secara maksimal. “Kenaikan pangkat ini menjadi motivasi bagi saya untuk bekerja lebih baik lagi, sesuai dengan tanggung jawab yang semakin besar,” ungkapnya.
Upacara ditutup dengan doa bersama dan dilanjutkan dengan sesi foto serta ramah tamah sebagai simbol kebersamaan dan rasa syukur. Dengan adanya kenaikan pangkat ini, diharapkan seluruh personel Batalyon B Pelopor semakin solid dan siap menjalankan tugas dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kalimantan Timur.
Sementara itu ditempat terpisah, Dansat Brimob Polda Kaltim Kombes Pol. Andy Rifai, S.I.K., M.H menambahkan, Satuan Brimob Polda Kaltim terus berkomitmen untuk mencetak personel yang tangguh, profesional, dan berintegritas dalam menghadapi tantangan tugas di masa mendatang.